Back to Top

Menu Liga Dunia

Wednesday, January 18, 2012

Pemain Persebaya Dapet Bonus Usai Mengalahkan Persija

10:33 PM

Perjuangan keras para pemain Persebaya di Stadion Sultan Agung, Bantul, Senin (16/1/2012) malam, mendapat apresiasi dari manajemen. Saat itu tim Bajul Ijon berhasil mengebuk Persija 2-0.

Dalam laga away Indonesian Premier League (IPL) itu, Bajul Ijo menang berkat gol Andrew Barisic di menit 62 dan 74. Selain mendapat bonus senilai Rp 50 juta, dua pemain ini juga terpilih sebagai pemain terbaik dan pencetak gol.

Bonus Rp 50 juta diberikan oleh PT Pengelola Persebaya dan dari kantong pribadi CEO Persebaya, Gede Widiade. Rinciannya, dari konsorsium Andik Vermansah dan kawan-kawan mendapat bonus Rp 30 juta tiap kali memenangkan pertandingan. Sedangkan Gede memberikan pribadi sebesar Rp 20 juta. "Dalam bekerja selalu ada reward and punishment. Begitu juga sepakbola. Kalau mereka menang, ya kita beri reward," tutur Gede, dikutip situs resmi Indonesia Premier League (IPL), Rabu (18/1/2012).

Gede berharap, besarnya bonus yang keluar seimbang dengan prestasi pasukan Divaldo Alves di kompetisi IPL. Karena itu dia menginginkan Persebaya selalu tampil fight dan memenangkan setiap pertandingan yang dijalani.

Selain untuk tim, pengusaha asal Surabaya yang eksis di Jakarta itu juga memberikan bonus tambahan kepada dua pemain terbaik yang kali ini jatuh pada Andrew Barisic dan Taufiq.

Barisic mencetak dua gol kemenangan Persebaya ke gawang Persija, dan itu adalah gol pecah telornya di IPL. Sedangkan Taufiq terpilih karena permainannya yang menawan di lini tengah. Tanpa kehadiran Amaral, pemain mungil itu mampu menjadi tembok lini tengah pada pertandingan yang berlangsung di bawah guyuran hujan tersebut. Taufiq juga menjadi penyuplai bola untuk Andik, Rendi Irawan, Feri Ariawan, serta Barisic. "Di setiap pertandingan, baik itu menang atau kalah, selalu ada pemain terbaik. Dan itu yang patut kita apresiasi," tutup Gede.

0 Responses to “Pemain Persebaya Dapet Bonus Usai Mengalahkan Persija”

Post a Comment



SEO Stats powered by MyPagerank.Net